Polres Bangkalan, Polsek Kwanyar Polres Bangkalan hari ini ikut berolah raga bersama Muspika dan masyarakat untuk menjalin silahturohim dan meningkatkan kebersamaan.
Olahraga merupakan salah satu sarana dalam rangka menjaga kesehatan/kebugaran tubuh, hal ini bisa dirasakan saat rutin dilakukan seperti halnya Jumat pagi di Polsek dan Polres Bangkalan.
Acara olah raga senam aerobic digelar di Halaman Puskesmas Kwanyar Desa Dlemer Kec. Kwanyar Kab. Bangkalan diikuti oleh sekitar 100 orang yang terdiri dari Dan Ramil Kwanyar beserta anggota, Kapolsek Kwanyar AKP Moh. Mansur, SH., Kepala Puskesmas Kwanyar, Kepala Kecamatan Kwanyar, staff, dan masyarakat sekitar. (Jum’at, 05 Juli 2024)
Terlihat semua peserta Olahraga melakukan senam dengan penuh semangat
Kapolsek Kwanyar AKP Moh. Mansur mengatakan bahwa Kegiatan olah raga bersama ini bertujuan untuk menjaga kebugaran jasmani serta memupuk kebersamaan dalam mempererat silaturohim.
“Kegiatan ini untuk menjaga kebugaran seluruh pegawai intansi di kecamatan Kwanyar maupun aparat keamanan agar dalam melaksanakan pekerjaan melayani masyarakat terasa ringan dan mudah. Olahraga ini juga bisa melatih otot-otot pada tubuh agar tidak kaku, melancarkan peredaran darah, menjaga fungsi otak, mencegah pikun, juga bisa mengurangi stress dan membuat lebih bahagia karena dengan kita melakukan gerakan senam maka tubuh akan melepaskan hormon yang membuat seseorang merasa senang,” urai Mansur.

Selain itu pula menyampaikan pesan harkamtibmas disela sela diingatkan agar lebih hati hati dalam mengunakan HP jangan mudah terpengaruh atau Tolak berita hoax dan isu SARA.
“Mari kita jaga dan pelihara kamtibmas dilingkungan kita masing masing. Bila ada indikasi hal hal mengganggu kamtibmas segera informasikan ke Polsek Kwanyar,” tegas Kapolsek.
Dengan kegiatan ini maka Polri dan unsur muspika dapat menjadi mitra dalam menjaga kamtibmas serta menumbuh kembangkan kebersamaan warga /tokoh masyarakat untuk senantiasa mempererat hubungan menciptakan situasi dan bersama-sama menjaga kamtibmas di wilayah hukum Polsek Kwanyar.
(tan)
Discussion about this post