Polres Bangkalan, Polsek Tanah Merah melaksanakan pengamanan dan pengawasan terhadap Penyaluran Bantuan Langsung Tunai yang berlangsung di Balai Desa Basanah, Kecamatan Tanah Merah, Kabupaten Bangkalan.
Penyaluran bantuan diawasi langsung oleh Kepala Desa Basanah. Bp. Ra’i, Pedamping desa, dan diamankan oleh Ps. Kanit Binmas Aiptu Riyadi. (Sabtu, 29/5/2022)
Ps. Kanit Binmas Aiptu Riyadi menjelaskan bahwa penyaluran BLT (Bantuan Langsung Tunai ) yang bersumber dari Dana Desa (DD) alokasi bulan April dan Mei Tahun 2022
“BLT DD secara langsung diserahkan oleh Perangkat Desa Basanah (dengan melampirkan bukti terima dan foto copy KTP). Perangkat Desa dibantu Operator desa secara bergiliran melakukan pengecekan serta mengkompulir persyaratan foto copy KTP dan KSK penerima bantuan. Setelah pengecekan sesuai penerima bantuan diberikan uang tunai sebesar Rp. 600.000.- (Enam ratus ribu rupiah) oleh petugas/ perangkat desa kepada penerima,” terang Aiptu Riyadi.
Dalam kegiatan tersebut, Ps. Kanit Binmas Aiptu Riyadi juga menghimbau agar penerima bantuan agar tidak berkerumun, selalu menggunakan masker, tidak berdesakan, sabar mengantri, dan mengajak vaksin bagi warga yang belum vaksin.
Ditempat terpisah, Kapolsek Tanah Merah AKP Buntoro, SH. menambahkan bahwa diperlukan kehadiran personil polsek untuk memberikan pengamanan ditengah-tengah puluhan warga.
“Pengamanan dari kami diperlukan koordinasi dengan pemerintah desa agar penyaluran dapat terlaksana dengan baik dan tepat sasaran serta dalam penyaluran bantuan menghindari kerumunan dan patuh prokes,” ujar AKP Buntoro.
Lanjut Buntoro, menambahkan bahwa kegiatan ini adalah program pemerintah pusat yang harus dipantau dan diawasi pelaksanaannya dan kami lakukan sebagai wujud pelayanan kami kepada masyarakat agar dalam pelaksanaan kegiatannya dapat berjalan dengan aman, lancar dan kondusif.
(tan)
Discussion about this post